Rabu, 15 Mei 2013

Segala Penderitaan Datang Ketika Akhir Bulanpun Tiba



Sebelumnya saya akan menyapa anak-anak kosan. Salam mental kosan, ya! #jleb

Kalian yang merasa anak kosan pasti merasakan perihnya ketika akhir bulan datang. Gak usah pura-pura deh. Disaat awal bulan kita bisa makan setidaknya level kita diatas ayam dan sejenisnya. Hidup pun mulai cerah bagaikan gizi buruk menjauh dan tak berani mendekat. dompet terisi penuh dan senyuman lebar akan selalu mengiringi. Tapi seketika mendung ketika akhir bulan pun tiba, akhir bulan hal yang paling menyebalkan semua akan serba terbalik hingga 180 derajat Celcius. Pura-pura menyangkal ? oke disini saya akan menjelaskan siklus ini, please jangan galau......




Pertama :
Kecap mulai kebalik : ini adalah tanda-tanda pertama ketika kalian sedang mulai menghadapi krisis akhir bulan. Ketika salah satu menu setia kalian contohnya telor dadar/ceplok siap di santap dengan segenap taburan kecap yang mewarnai nasi kalian, tiba-tiba harus dibalik agar mendapatkan tetesan-tetesan kecap yang tersisa. Oh tidaaaak.. hidup memang kejam men! Kejam~

 Kedua :
Shampoo mulai kebalik : ketika biasanya kalian bisa mandi dengan aman, dan menshampoo rambut kalian dengan perasaan terkendali, ketika akhir bulan kalian akan menyimpan shampoo dalam keadaan terbalik. Ini nyata lho ! tiba-tiba berlaku hati-hati terhadap shampoo yang kalian miliki, dan ketika itu adalah pemakaian shampoo kalian terakhir perasaan kalian sangatlah genting, dan dari situ pula kalian apabila terdesak akan mengairi shampoo tersebut agar dapat di pakai paling tidak dua kali. #miris tapi jangan berganti alternatif memakai sabun mandi lho untuk menshampoonya itu terlalu perih...perih!

Ketiga :
Mie instant makanan favorit anak kosan : mie instant memang makanan favorit anak kosan, mie instant adalah teman setia ketika uang kita sedang sangat sangat menipis, dan mie instant sebagai jawaban dari segala doa yang kalian panjatkan ketika akhir bulan tiba #tapi gak tiap hari juga kaliiii

Dan terakhirrrrrr... Keempat :
Celana pun ikut di balik demi berharap mendapatkan seonggok uang : yang terakhir ini sepertinya agak terlalu miris untuk di jelaskan #berkaca-kaca ketika dompet terasa menipis dan bahkan kosong tanpa ada uang sepeser pun bagaikan butiran debu #halah otak pun harus di putar, sampai-sampai kecil kemungkinan untuk mendapatkan sepeser uang akan di tempuh, contohnya mencari-cari di saku celana dan membalikkannya untuk mendapatkan suatu keajaiban. Yaitu UANG #tragis

~ Sekian dan terimakasih salam damai~

8 komentar:

  1. sbgai ank kosan sy paham dgn hal ini :)

    BalasHapus
  2. hahahahahahahahaha dramatis banget,, hidup memang pasang surut sob,, ga selamanya suka,, ada suka ada duka,, jd gimanapun kondisinya,, mau makan apapun,, alhamdulillah aja yg penting ga sampe makan nasi aking kn?? enjoy your live :)

    BalasHapus
  3. wkwkw dunia jd serba terbalik

    BalasHapus
  4. Cek cek serba kebalik ...
    ngorek2kantong cari recehan haha

    Masuk sini doang
    www.admhakim.blogspot.com

    BalasHapus
  5. aku juga pernah ngekos min. tenang min rezeki ga kemana.

    BalasHapus
  6. Ane dulu pernah mengalami ini min. Emang enakan di rumah min. Se enak enaknya rumah orang masih enak rumah sendiri min

    BalasHapus
  7. Ya ampun kesian yah :( sabar ya buat anak kost tetap semangat :D

    BalasHapus